Alhamdulillah, Jamaah Umrah Pertama Diberangkatkan 17 September 2020
Umrohterus.com – SOLO, Perhimpunan Pengusaha Biro Ibadah Umrah dan Haji Indonesia (Perpuhi) memastikan calon jemaah umrah tetap berangkat meski saat ini tertunda akibat pandemi COVID-19.
“Sesuai dengan rencana, perjalanan umrah mulai dibuka pada September mendatang. Jika sesuai dengan jadwal, dikatakannya, maskapai Garuda Indonesia akan memberangkatkan jemaah umrah pertama pada 17 September 2020,” kata Ketua Perpuhi Her Suprabu di Solo, Selasa (2/6/2020).
Meski demikian, kata Her, harus ada biaya tambahan. “Ini diberlakukan karena untuk mendukung protokol kesehatan pada penerapan New Normal,” ujarnya.
Ia mengatakan untuk biaya yang dikenakan kepada setiap calon anggota jemaah umrah sebesar sepertiga dari total biaya umrah. Baca selengkapnya…